Entri yang Diunggulkan

BTS : BUTTER 2021

Kamis, 25 Februari 2016

Kursus menjahit tas di Surabaya

Kursus / workshop menjahit tas ini baru saya adakan mulai  Maret 2016 ini. Kenapa saya pede banget buka kursusan padahal baru juga bisa jahit. Hmmmm...alasan saya ingin membagikan ilmu saya walaupun sedikit yang penting bisa memberi manfaat kepada teman-teman yang ingin sekali menjahit.

Untuk start awal saya akan membuka kursus sehari menjahit tas, berbagai macam tas akan saya ajarkan teknik jahitnya tapi peserta diharapkan mengikuti yang sesuai dengan kemampuan menjahit. Agar semua ilmu bisa diserap dengan baik dan berikutnya bisa mengembangkan sendiri dirumah tanpa perlu  mengikuti kursus lagi.

Rencana saya akan mengajarkan basic tas tote, sling bag, pet bed, messenger bag dll.  Atau silahkan buka fanpages saya "Pikaco Story" untuk memilih tas-tas yang ingin dipelajari yang pernah saya buat sebelumnya. Bisa juga melihat gambar- gambar tas di internet (dengan catatan saya masih mampu).

Kursus menjahit ini rencananya akan saya adakan seminggu sekali atau berdasarkan permintaan peserta. Kursus akan dilaksanakan mulai pukul 09.00 - 16.00 (atau sampai selesai). Besar biaya kursus digunakan untuk pengganti biaya mentorin, alat &bahan, biaya listrik & konsumsi.

Biaya kursus mulai Rp. 250.000,-/model tas tergantung tingkat kesulitannya.

Yang berminat atau tanya-tanya dulu bisa kontak saya DISINI. Lokasi kursus: Surabaya - Jawa Timur.

Tambahan info:
- Kursus berbentuk workshop  menjahit 1 hari selesai, tidak ada materi lanjutan.
- Biaya workshop harap ditransfer max H-2 sebagai komitmen keseriusan.
- Silahkan menanyakan ingin belajar menjahit apa, barangkali tidak ada penjelasannya di tulisan ini.

6 komentar:

  1. saya belum bisa jahit sama sekali, saya ingin belajar jahit krn saya ingin jahit sendiri tas rajutan yg saya buat, apakah saya bisa ikut di kelas anda ini?

    BalasHapus
  2. Balasan
    1. Silahkan hubungi di WA sy 081.33333.7975 atau line id: pikaco.story

      Hapus
    2. maaf jika melenceng tapi apakah bisa untuk belajar jahit atau produksi dompet pria...? terimakasih

      Hapus
    3. Halo mbak Ais, hanya project2 tas wanita berbahan kain saja

      Hapus

~ Semua komentar yang masuk akan di moderasi dahulu sebelum di tampilkan!
~ Komentar yang tidak sesuai topik, penghinaan, dan mengandung SARA akan dihapus, Thanks!

 
'/>